1. Vitamin
Kulit apel mengandung vitamin A yang memperbaiki penglihatan dan
pertumbuhan sel. Selain itu kulit apel juga mengandung vitamin C yang
mendukung sistem imunitas yang kuat dan meningkatkan produksi kolagen
untuk kulit yang sehat. Tak hanya itu, kandungan vitamin K yang tinggi
padanya juga membantu pembekuan darah. Kandungan folatnya juga
bermanfaat untuk pembentukan sel-sel baru.
2. Mineral
Menurut studi dari University of Illinois, kulit apel merupakan
sumber mineral-mineral penting bagi tubuh, seperti kalsium, potasium,
dan fosfor.
Kalsium dan fosfor merupakan mineral penting untuk tulang
dan gigi yang kuat. Sementara potasium dibutuhkan untuk kesehatan
sel-sel tubuh, jantung, dan sistem pencernaan.
3. Serat
Apel mengandung serat larut dan tidak larut sekaligus, dan sekitar
dua pertiga kandungan serat pada apel berada di kulitnya. Serat memiliki
fungsi yang sangat banyak bagi kesehatan, dari mulai menurunkan kadar
kolesterol, meningkatkan kesehatan pencernaan, hingga membantu
pengontrolan berat badan. Rata-rata apel berukuran sedang mengandung 4,4
gram serat, dan akan berkurang saat tidak dimakan bersama kulitnya.
4. Antioksidan
Kulit apel memiliki senyawa fitokimia seperti flavonoid dan asam
fenolik yang membantu tubuh memerangi radikal bebas. Radikal bebas
diketahui dapat merusak sel dan menyebabkan penyakit. Memakan apel
bersama kulitnya juga memberikan Anda manfaat dari triterpenoid yang
membantu melawan kanker, seperti kanker hati, usus besar, dan payudara.
Rabu, 16 Oktober 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar